Monday 14 October 2019

Lupinranger Vs Patranger Tayang perdana di RTV

Lupinranger Vs Patranger Tayang perdana di RTV

Superherodunia - Setelah cukup sukses menghadirkan seri Supersentai Kyuuranger, RTV kembali akan menghadirkan salah satu Supersentai yang masih gres, yaitu Lupinranger Vs Patranger. Dua tim Sentai dalam satu cerita.

RTV pun secara resmi telah mengumumkan kehadirannya beberapa waktu yang lalu, namun masih berstatus segera. Tapi baru baru saja RTV kembali memposting lewat Instagram officialnya tentang waktu tayang Lupinranger Vs Patranger.

Seperti pada artikel sebelumnya, kami mendapatkan informasi tentang waktu tayangnya. Walaupun masih non-official. Kami menyebutkan Lupinranger Vs Patranger akan tayang Senin 21 Oktober 2019. Mengisi slot tayangan Kamen Rider Ex-Aid yang akan segera habis.

Benar saja, postingan Anyar dari RTV akan menayangkan Lupinranger Vs Patranger pada waktu tersebut. Jadi bagi fans Supersentai, bersabarlah. Karena hari Senin sebentar lagi.


Wednesday 9 October 2019

RTV : KATA KAITOU PADA KAITOU SENTAI LUPINRANGER TIDAK AKAN DIARTIKAN SEBAGAI PENCURI

RTV : KATA KAITOU PADA KAITOU SENTAI LUPINRANGER TIDAK AKAN DIARTIKAN SEBAGAI PENCURI

Superherodunia - Sebagai fans, pasti tahu lah arti dari apa yang disukai, begitupun fans Supersentai. Tentu tahu arti dari Kaitou Sentai Lupinranger Vs Keisatsu Sentai Patranger. Dari Wikipedia, jelas dan gamblang menyebutkan bahwa Lupinranger adalah tim pencuri dan Patranger adalah Aparat Keamanan dalam hal ini polisi.

Namun ada hal menarik dari akun Instagram @tokusatsu_universe. Mereka berdialog dengan staf RTV sebagai Tv yang akan menayangkan serial ini, akun fans Tokusatsu ini bertanya apakah Lupinranger akan dimaknai atau disebut sebagai pencuri?

Jawabannya tidak! Lantas diganti dengan kata apa? Maling? Terlalu kasar untuk anak-anak. Mengingat hal ini sensitif untuk KPAI dan KPI. RTV jelas sudah memperhitungkan hal ini.

Sepakat staf RTV yang tidak ingin diketahui jati dirinya ini menyebutkan bahwa Kaitou Sentai Lupinranger akan disebut dengan sebutan Pemburu Harta Karun. Loh kok gitu?

Kalau didengar memang melenceng dari arti sebenarnya, tetapi jika anda sudah menonton serial ini, pasti memahami. Sebab Lupinranger diceritakan "ingin mengambil" kembali Lupin Collection peninggalan Arsene Lupin.

Well itulah info menarik terbaru seputar Tokusatsu teranyar yang akan tayang di stasiun televisi swasta nasional RTV pada tanggal 21 Oktober 2019 nanti. Walaupun belum official. Karena tidak menutup kemungkinan waktu tayang diundur. Seperti kejadian saat Ultraman R/B beberapa waktu lalu.


RTV Tayangkan Supersentai Baru 21 Oktober 2019 : Lupinranger Vs Patranger

RTV Tayangkan Supersentai Baru 21 Oktober 2019 : Lupinranger Vs Patranger


Tangkaplayar Instagram



Superherodunia - Tokusatsu menjadi daya tarik tersendiri bagi sebagian masyarakat Indonesia. Pecintanya pun dari berbagai kalangan, anak anak hingga dewasa. Namun justru itulah yang sudah tidak dilirik Tv swasta nasional. RTV melihat peluang itu.

Berdasarkan pantauan salah satu akun fans Tokusatsu atas postingan akun RTV di @langitrtv tentang Supersentai terbaru Lupinranger Vs Patranger yang masih berstatus segera, akun Instagram @tokusatsu_universe tampaknya sudah mempunyai bocoran kapan penayangan perdananya.

Dengan yakin akun tersebut menyatakan bahwa Lupinranger Vs Patranger akan tayang di RTV pada tanggal 21 Oktober 2019 jam 20.30 WIB. Slot yang kini diisi oleh Tokusatsu Kamen Rider Ex-Aid. Itu artinya, Kamen Rider Ex-Aid akan berakhir saat itu dengan kemungkinan akan pindah jam tayang dan pengulangan episode seperti layaknya Tokusatsu yang sudah-sudah.

Pada kolom komentar postingan tersebut, admin tokusatsu_universe juga meyakinkan bahwa dia mendapat info dari kenalan staf dari RTV. Wah good lah kalau begitu. Kita akan disuguhi Tokusatsu yang masih Gress and fresh. Karena Lupinranger Vs Patranger adalah Supersentai di tahun 2018 lalu.


Saturday 5 October 2019

Supersentai 2020 : Mashin (Majin) Sentai Kirameiger

Supersentai 2020 : Mashin (Majin) Sentai Kirameiger

Superherodunia - Tahun 2019 hampir usai dan disambut 2020. Itu artinya, super Sentai juga akan ada yang baru. Sebuah nama sudah didaftarkan oleh sang kreator Supersentai. Dengan hadirnya nama, maka fans akan menebak tema dari next Sentai yang akan hadir 2020 mendatang.

Untuk saat ini, nama resmi dari Sentai 2020 adalah Mashin (Majin) Sentai Kirameiger. Selama ini semua nama yang ditampilkan di Trademark Bot untuk super sentai serta Kamen Rider selalu resmi menjadi judul serial berikutnya, artinya hampir bisa dipastikan super sentai 2020 akan berjudul Majin Sentai Kirameiger. Mengapa Judul artikel Mashin ada dalam kurung Majin?


Itu karena nama yang didaftarkan berhuruf Jepang, penulisan romaji atau huruf latin dari Majin Sentai Kirameiger masih harus menunggu. Ada kemungkinan menjadi Mashin atau Majin.

Fans menebak majin ini akan berhubungan dengan tema yokai atau siluman Jepang. Majin sendiri berarti iblis atau setan, cocok dengan konsep yokai. Jadi ingat Kakuranger yah. Namun apakah hanya itu kemungkinannya?

Para fans menebak cara baca lain untuk huruf kanji yang dipakai. Majin bisa juga dibaca mashin, cara lain untuk membaca machine dalam Bahasa Inggris dengan logat Jepang. Dari sini sebagian fans menebak bahwa konsep nanti juga akan digabung dengan kendaraan atau robot!

Show, kostumnya sih belum rilis, biasanya setelah tampil siluet kostum, maka kita akan tahu, kemana tema Supersentai 2020 tersebut.