Tuesday 12 December 2017

KOSTUM KAMEN RIDER TERANEH VERSI SUPERHERODUNIA



KOSTUM KAMEN RIDER TERANEH VERSI SUPERHERODUNIA

sumber : completest.com


Superherodunia - Kamen rider merupakan salah satu serial yang masih di produksi hingga kini. Ciri khas kamen rider adalah pahlawan yang memiliki kostum bertopeng dan mengendarai sepeda motor. Walaupun pada perjalanannya ada serial kamen rider yang tidak memiliki sepeda motor, bahkan ada yang memiliki mobil.

Sama seperti Super Sentai series, Kamen Rider juga diciptakan oleh Shotaro Ishinomori. Pertama hadir pada tahun 1971 dengan nama Kamen Rider atau sekarang dikenal dengan nama Kamen Rider First dan atau Kamen Rider Ichigou. Hingga sekarang, banyak melahirkan Kamen Rider dengan berbagai tema. Tema biasanya mempengaruhi kostum yang digunakan. Ada beberapa yang bagus dan adapula yang tampak aneh. Berikut kita rangkumkan beberapa kostum kamen rider teraneh versi Superherodunia.

1. Kamen Rider Amazon

source : google

Kamen Rider Amazon (1974-1975) merupakan seri keenam dari serangkaian seri Kamen Rider. Superherodunia mengatakan Amazon sebagai pemilik kostum teraneh pertama dikarenakan bentuknya berbeda dari beberapa rider sebelum dia. Seorang yang bernama Yamamoto Daisuke bernasib nahas dan beruntung. Nahas karena berada didalam pesawat yang diceritakan mengalami kecelakaan dan jatuh. Hanya dia yang selamat dan besar disana sampai pada saat dia menemukan alat yang mampu merubah dirinya menjadi sosok yang baru. Kostum yang dikenakannya justru mirip seorang monster dibandingkan seorang Superhero. Setuju tidak?

2. Shin Kamen Rider

sumber : supersentai.com

Kamen Rider yang satu ini juga hampir mirip seperti Amazon. Kostum yang mirip dengan monster jauh dari kesan seorang superhero.   Seperti yang disebut diatas, inilah salah satu Kamen Rider yang tidak memiliki sepeda motor sebagai alat penunjang memberantas kejahatan. Proses lahirnya Shin pun juga bukan karena adanya alat yang bisa merubaj dirinya, akan tetapi karena perubahan DNA akibat penelitian. Nah berbeda dengan Kamen Rider sebelum sebelumnya, Shin hanya ada Film atau Movienya saja tidak dalam bentuk serial. Kamen Rider ini hadir pada tahun 1992 selepas Serial Kamen Rider Black Rx.

3. Kamen Rider Fourze

sumber : kamenrider.wikia.com

Beralih ke Kamen Rider tahun 2000an tepatnya tahun 2011 atau sering disebut era heisei, kehadiran Kamen Rider Fourze yang berbeda juga menjadikannya layak mendapat predikat kostum teraneh. Walaupun menyesuaikan tema, tetapi cukup jauh dari desain kostum era heisei awal ( kuuga ). Tema yang diangkat pada Kamen Rider Fourze ini adalah pesawat ruang angkasa.

4. Kamen Rider Drive

sumber : operationrainfall.com

Lebih ke zaman modern, kamen rider drive bertema Detektif Polisi dan Mobil Otomotif. Kostumnya secara keseluruhan memang keren, akan tetapi menjadi terasa aneh ketika hadirnya sebuah ban motor yang membelit melingkar di pundak sampai ke bawah badan sang superhero.

Itulah kamen rider dengan kostum teraneh versi superherodunia, jika ada perbedaan pendapat, itu hal yang wajar. Terimakasih

Artikel Terkait

KOSTUM KAMEN RIDER TERANEH VERSI SUPERHERODUNIA
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email